[REVIEW] Marcks' Cosmetics


Halo teman-teman!
Apa kabar kalian semua? Semoga sedang sehat dan baik-baik saja ya. 💗

Pada kesempatan kali ini, aku mau bahas tentang produk-produk dari sebuah brand legendaris, yaitu Marcks'.


Beberapa dari kalian pasti sudah akrab dong dengan brand satu ini. Untuk kalian yang mungkin belum tahu, Marcks' sudah diproduksi lebih dari 50 tahun yang lalu. Kalau ingin baca sejarahnya lebih jelas, kalian bisa baca di sini atau juga di sini.



Kemasan Pertama Bedak Marcks' (Pic by: Dunia Lawas)

Oh ya, produk-produk dari Marcks' ini diproduksi oleh Kimia Farma, yang berarti tidak perlu diragukan lagi kualitasnya!


-----

Selain bedak, apa lagi sih produk dari brand Marcks'? Yuk, kita kupas satu per satu!

1. Marcks' Classic
Marcks' Classic adalah sebutan untuk produk pertama (bedak tabur) dari Marcks'. Iya itu yang sudah ada lebih dari 50 tahun yang lalu. Sampai sekarang bedak ini masih diproduksi, hanya saja ada perbedaan tampilan pada kemasannya. Kalau lihat foto di bawah ini, pasti kalian familiar deh. Entah pernah lihat di kamar mama, atau bahkan punya sendiri di meja rias. 😃 
Kalau kita buka penutupnya, kita bisa lihat isi di dalam kemasan berbentuk tabung ini hanya ada bedak tabur dan tutup bening. Tutup beningnya itu sih menurutku fungsinya untuk meletakkan puff. Tapi, untuk Marcks' Classic ini kita tidak diberikan puff, jadi harus beli sendiri deh.

Ingredients: Talc, Zea Mays Starch, Zinc Oxide, Zinc Stearate, Salicylic Acid, Fragrance, Cl 77491, Cl 77492, Cl 77499
Netto: 40 g
Shades: White, Crème, Invisible, Rose, Natural Beige





Harga: sekitar Rp 15.000,-
Informasi selengkapnya tentang Marcks' Classic dapat kalian baca di sini.

2. Marcks' Active
Nah, kalau Marcks' Active ini sebenarnya sama dengan Marcks' Classic, sama-sama bedak tabur dan bahkan kandungan yang terdapat di dalamnya sama persis. Hal yang membedakan keduanya adalah kemasan dan isi bedaknya. Marcks' Active ini lebih kecil dari Marcks' Classic. Tapi aku suka banget sama kemasannya karena gemesin aja gitu, kecil imut, walaupun gendut. Hahahha kok gendut sih? 😂 Pokoknya ya gitu deh.
Kalau kita buka penutupnya, kita bisa lihat kalau pada Marcks' Active ini ada puff. Selain itu, untuk mengambil bedak tidak perlu membuka tutup beningnya karena pada Marcks' Active kita bisa lihat ada lobang-lobang kecil pada tutup beningnya itu. Jadi, kita bisa tuang sedikit-sedikit. Tapi untuk kalian yang mau ambil bedaknya dengan cara membuka tutup beningnya juga bisa kok. Kan cara orang beda-beda ya, dan lebih suka kayak gimana juga tergantung masing-masing pribadi hehehe. 

Ingredients: Talc, Zea Mays Starch, Zinc Oxide, Zinc Stearate, Salicylic Acid, Fragrance, Cl 77491, Cl 77492, Cl 77499
Netto: 20 g
Shades: White, Crème, Invisible, Rose, Natural Beige





Harga: sekitar Rp 28.000,-
Informasi selengkapnya tentang Marcks' Active dapat kalian baca di sini.

3. Marcks' Teens
Marcks' Teens adalah bedak padat dari varian bedak Marcks'. Aku juga suka banget sama kemasan dari Marcks' Teens ini karena slim banget, jadi ga ngabisin tempat kalau dibawa ke mana-mana. Biasanya aku pakai Marcks' Teens untuk touch up. Kalau dandan dari rumah, aku lebih suka pakai bedak tabur (entah mengapa hahaha).
Kalau kita lihat bagian dalamnya, Marcks' Teens ini dilengkapi dengan cermin dan puff. Wiiiih, enak dong jadi ga perlu bawa cermin terpisah. Tapi, puff milik si Marcks' Teens ini berbeda dengan puff milik Marcks' Active. Tidak ada bagian untuk menyelipkan jari pada puff hahahaha. But it's not a big problem, sih.

Ingredients:Talc, Mica, Zinc Oxide, Polymethylsiloxane, Titanium Dioxide, Magnesium Carbonate, Magnesium Stearate, Ethylene / Acrylic Acid Copolymer, Octyl Palmitate, Zinc Stearate, Perfume, Squalane, Caprylyl Methicone, Niacinamide, Boron Nitride, C30-45 Alkyl Cetearyl Dimethiocone Crosspolymer, Methylparaben, Water, Propylene Glycol, Propylparaben, Chamomilla Rucutita (Matricaria) Flower Extract, Poloxamer 338, Silica, Sodium Benzoate, Sorbic Acid, Pottasium Sorbate
May ContainCl 77491, Cl 77492, Cl 45430:1, Cl 77499, Cl 19140:1, Cl 15985
Netto: 12 g
Shades: White, Crème, Invisible, Rose, Natural Beige





Harga: sekitar Rp 24.000,-
Informasi selengkapnya tentang Marcks' Teens dapat kalian baca di sini.

4. Marcks' Moisturizer
Marcks' Moisturizer adalah pelembab dari brand Marcks'. Warnanya putih, teksturnya hampir mirip dengan pelembab pada umumnya. Hal yang (menurutku) menjadikan Marcks' Moisturizer terasa spesial adalah karena produk ini adalah pelembab yang sudah mengandung UV Protection. Untuk aku yang agak malas pakai skincare bertumpuk-tumpuk pada wajah, ini tuh praktis banget. Oh ya, kadang muncul pertanyaan seperti: "Untuk wajah yang berminyak, apakah memakai pelembab tidak membuat wajah semakin berminyak?" Jawaban untuk pertanyaan seperti itu sebenarnya tidak akan mutlak, karena semuanya kembali lagi pada pelembab yang digunakan. Namun, kalau sepengalaman aku memakai Marcks' Moisturizer sebagai pelembab pada wajahku dengan jenis kulit berminyak, the answer is NO. Cuma ya bukan berarti ga berminyak sama sekali. Hanya saja pelembab ini tidak membuat minyak pada wajah kita semakin banyak. Paham kan ya maksudku? 😂 Jadi intinya sih pelembab dari Marcks' ini dapat digunakan pada wajah dengan jenis kulit apapun.

IngredientsWater, Glycerin, Titanium Dioxide, Glyceryl Stearate, Cylopentasiloxane, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Benzophenone-3, Cetyl Alcohol, Phenoxyethanol, PEG-100 Stearate, Acrylamide / Sodium Acryloyldimethyltaurate Copolymer, Tetrasodium EDTA, Carbomer, Chlorphenesin, Triethanolamine, C13-14 Isoparaffin, Laureth-7, Polyacrylate-13, Polyisobutene, Polysorbate 20, Dimethiconol, Isopropyl Myristate, BHT, Simmondsia Chinensis (Jojoba) Oil, Chamomilla Rucutita (Matricaria) Flower Water, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Trideceth-9, Decylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Bisabolol, Fragrance
Netto: 30 g




Harga: sekitar Rp 20.000,-
Informasi selengkapnya tentang Marcks' Moisturizer dapat kalian baca di sini.

5. Marcks' Teens Micellar Water
Marcks' Teens Micellar Water adalah pembersih wajah dari brand Marcks'. Teksturnya cair berwarna bening dan agak berbusa. Kalau kalian coba hirup aromanya, hmm..... wangi sekali loh teman-teman! Pembersih wajah ini menurutku lumayan dapat mengangkat kotoran dan membersihkan makeup pada wajah, tapi tidak terlalu bersih sih. Jadi kita harus membersihkan minimal dua kali agar wajah kita benar-benar bersih. Selain itu, menurutku Micellar Water ini kurang ampuh untuk menghapus makeup yang waterproof. Aku pernah coba untuk hapus maskara setelah pulang kerja, namun hasilnya tidak sesuai ekspektasiku saat pertama kali mencoba produk ini. Pada petunjuk penggunaan, tertulis bahwa setelah menggunakan produk ini kita tidak perlu membilas wajah. Tapi bagi aku sendiri, aku kurang begitu nyaman apabila tidak membilas wajah setelah menggunakan produk ini. Ada sensasi sedikit lengket pada wajah, entah itu karena ada busanya atau apa, ga paham deh, hahaha. Jadi setelah menggunakan Marcks' Teens Micellar Water, aku pasti membilas wajah lagi menggunakan sabun wajah. Nah, yang bikin aku suka dari produk ini adalah saat aku cuci wajah dengan sabun atau bahkan baru membasuh wajah dengan air, wajah tuh rasanya sudah sangat bersih, tidak ada rasa berminyak lagi, seakan-akan semua kotoran sudah diangkat oleh Marcks' Micellar Water. Mantap.

Ingredients: Water (Aqua), Glycerin, Sodium Cocoyl Alaninate, Alcohol Denat, Niacinamide, Lactic Acid, Anthemis Nobilis (Chamomile) Flower Extract, Fragrance, Sodium Hydroxymethylglycinate, Tetrasodium EDTA, Propylene Glycol, Potassium Sorbate, Sodium Benzoate
Netto: 100 ml dan 250 ml



Harga: sekitar Rp 20.000,- (100 ml) dan Rp 30.000,- (250 ml)
Informasi selengkapnya tentang Marcks' Teens Micellar Water dapat kalian baca di sini.

Shades Bedak Marcks'
Bedak Marcks' terdiri dari 5 (lima) shade. Aku akan berikan petunjuk, shade mana yang cocok untuk warna kulit wajahmu! 😉
= warna kulit kuning langsat dan putih
= warna kulit sawo matang
= semua warna kulit
= warna kulit kuning langsat dan putih
= warna kulit gelap


---


Sampai dengan saat ini, Marcks' Cosmetics terdiri dari 5 (lima) produk yang aku jelaskan di atas tadi. Produk-produk dari Marcks' mempunyai claim dapat digunakan oleh remaja hingga wanita dewasa dan untuk jenis kulit apapun (bahkan untuk kulit yang mudah berjerawat). Untuk kalian yang sudah pernah menggunakan produk-produk dari Marcks' pasti paham dan sudah merasakan sendiri kalau bedak maupun pelembabnya itu sangat ringan ketika diaplikasikan ke wajah, makanya tidak heran kalau para remaja direkomendasikan menggunakan rangkaian produk Marcks' sebagai perawatan sehari-hari. Aku sendiri yang sudah berusia 24 tahun lebih memilih menggunakan produk Marcks' karena ringan dan nyaman di kulit wajah.


Bedak Marcks' legendaris ini bukan sembarang bedak, karena banyak sekali Beauty Hack yang dapat diciptakan dengan menggunakan bedak Marcks'. Mungkin aku akan membuat postingannya di lain waktu. Jadi, tidak perlu ragu lagi untuk menggunakan bedak Marcks' serta rangkaian produk lainnya. 

Untuk kalian yang ingin mengenal rangkaian produk Marcks' lebih lanjut, silahkan klik link-link di bawah ini.

Pastikan kalian mengikuti perkembangan dari Marcks'. Kalau aku sering kepoin Instagramnya karena Marcks' suka bikin kuis yang berhadiah Hampers gitu. Kalian pasti mau juga kan? 😆


---

Postingan ini sepertinya sudah terlalu panjang ya, tapi aku mau cerita satu hal lagi nih terakhir, hehehe.
Aku beli Marcks' Beauty Starter Kit ini di JD.ID beberapa bulan yang lalu. Aku hampir ga pernah ketinggalan berita soal Marcks' karena aku selalu ikutin apa aja yang diupdate di Instagramnya Marcks'. Waktu dibuat di Instastory ada promo di JD.ID, aku langsung beli tanpa mikir panjang. Padahal waktu itu stok di kamar masih banyak, malahan baru restock beli dari Kimia Farma. Tapi karena aku gemes banget sama kotaknya itu, aku putuskan untuk membelinya, hehehe.

Marcks' Beauty Starter Kit (Pic by: Marcks')

Jadi, hampers yang dijual itu ada 2 (dua) warna, pink dan kuning. Hampers berwarna pink (Rp 67.000,- diskon menjadi Rp 59.500,-) terdiri dari Marcks' Moisturizer, Marcks' Active, dan Marcks' Teens. Sedangkan hampers berwarna kuning (Rp 59.000,- diskon menjadi Rp 49.500,-) terdiri dari Marcks Marcks' Moisturizer, Marcks' Classic, dan Marcks' Teens. Waktu itu aku terlambat lihat update-annya tidak lebih dari 3 (tiga) jam, tapi ketika aku masuk ke JD.ID, stoknya itu sudah banyak yang habis! Wah, gila ga sih? Laku keras. Akhirnya aku kebagian hampers berwarna pink dengan bedak shade Natural Beige. Ya sudahlah, tak apa. 😄




---

Seluruh rangkaian produk Marcks' dapat kalian beli di Apotek Kimia Farma. Soalnya Marcks' kan diproduksi oleh Kimia Farma, sudah pasti di sana terjamin lengkap (kecuali habis). Kalian juga dapat membeli secara online di sini.

Baiklah, sepertinya cukup sekian postingan kali ini. Semoga apa yang aku share di sini dapat membantu kalian mengenal rangkaian produk dari Marcks' Cosmetics.

Kalau ada dari antara kalian yang pernah mencoba produk-produk dari Marcks' silahkan komentar dan ceritakan juga pengalaman kalian ya!

Terima kasih sudah menyempatkan waktu kalian untuk membaca tulisanku di blog ini.
Sampai jumpa lagi di tulisan berikutnya! 



XOXO
-desondebta-

Comments

Post a Comment

Popular Posts

Thanks for your visit!